THR Bisa Membantu Anda Keluar Dari Masalah Utang

Bob Salim

Tunjangan hari raya saat Lebaran dapat membantu melunasi utang

Tunjangan Hari Raya atau yang sering disebut juga sebagai gaji ke-13 biasanya diberikan oleh perusahaan kepada karyawannya menjelang Idul Fitri. Bagi kebanyakan orang, THR dimanfaatkan untuk membeli pakaian baru atau kebutuhan pokok di hari Lebaran. Namun, tidak banyak yang melihat THR sebagai kunci jitu untuk keluar dari masalah utang. Alokasi THR yang tidak tepat terkadang malah membuat Anda mengajukan utang untuk mencukupi kebutuhan Anda selama hari Lebaran.

Memang menjelang hari Lebaran banyak pengeluaran yang harus ditanggung, mulai dari harga kebutuhan pokok yang semakin meningkat, biaya mudik yang tidak sedikit, hingga pengeluaran pada hari H Lebaran. Bagi Anda yang mempunyai utang kartu kredit ataupun utang KTA, tentu utang Anda akan menjadi beban selama Anda menghabiskan masa libur Lebaran di kampung halaman. Dengan THR yang Anda terima, Anda bisa mendapatkan kesempatan baru untuk memulai hari-hari Anda tanpa pusing memikirkan utang.

Biasanya Anda akan mendapatkan THR dari perusahaan dengan perhitungan sebagai berikut:

(Masa kerja x nominal gaji per bulan) / 12 = Jumlah THR yang Anda terima

Contoh:

Anda mendapatkan gaji Rp6.000.000,00 per bulannya dan Anda sudah bekerja selama 7 bulan, maka besaran THR yang Anda dapatkan adalah: (7 bulan x Rp6.000.000,00) /12 = Rp3.500.000,00

Apabila Anda sudah bekerja lebih dari setahun pada perusahaan Anda sekarang, maka besaran THR yang Anda dapatkan adalah 1 kali gaji bulanan Anda.

Dengan perhitungan THR yang Anda terima, Anda harus bisa merencanakan distribusi gaji ke-13 Anda dengan baik, bahkan jauh hari sebelum Anda menerima THR agar Anda bisa memanfaatkan THR sebaik-baiknya. Apabila Anda memiliki utang kartu kredit atau utang KTA, salah satu langkah terbaik untuk memanfaatkan THR adalah dengan mengalokasikannya untuk melunasi utang Anda. Di bulan Ramadan ini, bank-bank menawarkan program keringanan bagi Anda yang ingin melunasi utang kartu kredit atau utang KTA Anda. Program keringanan seperti penjadwalan ulang (reschedule) atau potongan bagi Anda yang hendak melunasi utang Anda secara sekaligus. THR yang Anda dapatkan bisa Anda gunakan untuk membayar DP reschedule  (yang biasanya sebesar 10% dari sisa utang atau 1 bulan cicilan untuk KTA) atau untuk langsung melunasi utang Anda. Program-program yang ditawarkan oleh bank ini dapat Anda manfaatkan untuk keluar dari jeratan utang

Dikutip dari detikFinance, perencana keuangan Safir Senduk menjelaskan bahwa skala prioritas untuk THR harus direncanakan dengan matang. Dari seluruh THR yang diterima, 30%-nya bisa dialokasikan untuk membayar utang. Alokasi yang bisa dipotong untuk dialihkan kepada pembayaran utang adalah alokasi liburan, karena alokasi untuk kebutuhan Lebaran pada dasarnya tidak bisa diganggu gugat. Dengan persentase 30% dari total THR, Anda sudah mempunyai cukup dana untuk maju selangkah lebih dekat kepada hidup bebasutang.

Sebagai perusahaan yang menawarkan jasa negosiasi pelunasan utang dengan bank, amalan international indonesia hadir untuk membantu Anda yang ingin menegosiasikan utang Anda. Dengan tim yang sudah berpengalaman menangani berbagai utang kartu kredit dan utang KTA, amalan dapat membantu Anda keluar dari jeratan utang dan memulai awal yang baru. Anda juga dapat berkonsultasi dengan gratis mengenai masalah utang kartu kredit atau utang KTA Anda dengan kami.

Bagaimana? Apakah Anda kini mulai memikirkan untuk mengalokasikan THR Anda untuk melunasi utang kartu kredit ataupun utang KTA Anda? Jika ya, selamat! Langkah cerdas Anda akan membawa Anda menuju awalan yang baru yakni hidup bebas utang.

Referensi:

http://finance.detik.com/read/2015/07/08/134217/2963533/5/bolehkah-uang-thr-dipakai-buat-bayar-utang 

 

Tentang amalan

amalan international merupakan perusahaan manajemen utang berbasis teknologi pertama di Indonesia yang tercatat di OJK. amalan bekerja untuk peminjam dan bekerja sama mencari solusi terbaik dan terjangkau dengan pemberi pinjaman. Program manajemen utang amalan memanfaatkan teknologi dan data yang sah agar klien amalan bisa keluar dari jerat utang dengan lebih cepat, membayar bunga dan penalti yang lebih rendah. Selain program manajemen utang, amalan juga memiliki solusi refinancing yang mengganti utang lama yang memberatkan menjadi utang baru yang lebih ringan. Kantor amalan indonesia didirikan di Jakarta pada tahun 2015 dan telah berhasil membangun tim yang terdiri dari ahli restrukturisasi dan ahli IT dengan pengalaman puluhan tahun. Sejak Juli 2016, amalan indonesia menjadi perusahaan pertama di Asia yang mendapatkan akreditasi dari International Association of Professional Debt Arbitrators (IAPDA).

amalan international merupakan perusahaan manajemen utang berbasis teknologi pertama di Indonesia yang tercatat di OJK. amalan bekerja untuk peminjam dan bekerja sama mencari solusi terbaik dan terjangkau dengan pemberi pinjaman. Program manajemen utang amalan memanfaatkan teknologi dan data yang sah agar klien amalan bisa keluar dari jerat utang dengan lebih cepat, membayar bunga dan penalti yang lebih rendah. Selain program manajemen utang, amalan juga memiliki solusi refinancing yang mengganti utang lama yang memberatkan menjadi utang baru yang lebih ringan. Kantor amalan indonesia didirikan di Jakarta pada tahun 2015 dan telah berhasil membangun tim yang terdiri dari ahli restrukturisasi dan ahli IT dengan pengalaman puluhan tahun. Sejak Juli 2016, amalan indonesia menjadi perusahaan pertama di Asia yang mendapatkan akreditasi dari International Association of Professional Debt Arbitrators (IAPDA).

Daftar Sekarang